Selasa, 22 Februari 2011

mulai naik kasta

Usulan Pelatih Kepala Persikabo, Maman Suryaman untuk mendaftarkan semua pemain yang dikontrak dan beberapa pemain magang ke Badan Liga Indonesia (BLI) disambut baik oleh manajemen dan pengurus Persikabo. Senin (21/02) kemarin, manajemen Persikabo sibuk mengurusi pendaftaran pemain magang dari amatir ke profesional. Maman yang menjadi penggagas mengatakan, kesempatan ini akan menjadi pengalaman bagi pemain magang dan bentuk promosi bagi mereka di musim-musim selanjutnya.
“Aka nada prestise tersendiri saat mereka bergabung dalam suatu tim dan terdaftar. Urusan main atau tidak main itu kan belakangan. Tapi yang jelas kemampuan mereka dipandang sebagai sesuatu yang berharga dan potensial bagi tim. Pemain magang lain yang belum memiliki kesempatan untuk menuju professional, juga harus lebih terpacu lagi dengan adanya perekrutan semacam ini. Sehingga mereka berlatih lebih keras lagi,” ujar Maman Suryaman.
Pemain magang yang terpilih dalam promosi ini adalah Ridwan, Yusuf dan Wawan Susilo. Beberapa dari mereka merupakan hasil seleksi dari turnamen tahunan resmi Kabupaten Bogor, Piala Emas Rachmat Yasin (PERY). Maman melanjutkan, mereka terpilih murni karena kemampuannya masing-masing. Proses untuk menaikkan “jabatan” pemain ini lumayan panjang. Mulai dari mengurus di SSB mereka masing-masing, hingga ke PSSI Jabar dan akhirnya terdaftar di BLI.
“Pak Budiharto, Sekretaris Persikabo, hari ini (kemarin red.) sedang mengurus transisi mereka. Mulai dari pengurusan di SSB, ke PSSI Jabar. Lalu balik lagi ke sini, hingga masuk ke BLI. Lumayan panjang prosesnya. Tapi tidak apa-apa, ini kan apresiasi terhadap potensi yang dimiliki Kabupaten Bogor sendiri,” ulas Manajer Persikabo, Mas’an Djajuli.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar